Find Us On Social Media :

Profil Hajime Moriyasu, Pelatih Timnas Jepang dengan Segudang Pengalaman

Profil pelatih timnas Jepang Hajime Moriyasu yang akan tampil di Piala Dunia.

GridKids.id - Pelatih timnas Jepang Hajime Moriyasu akan tampil pada Piala Dunia 2022 di Qatar.

Tak sedikit orang yang enggak mengetahui profil Hajime Moriyasu. Padahal ia memiliki segudang pengalaman menjadi juru taktik timnas Jepang mulai usia dini.

Nah, dalam artikel kali ini GridKids akan membahas tentang profil pelatih timnas Jepang.

Sebelum menjadi pelatih, Hajime Moriyasu merupakan pemain sepak bola yang menghabiskan kariernya di klub lokal Jepang.

Pada 1987 Hajime Moriyasu bergabung dengan klub J1 League Jepang, Sanfrecce Hiroshima.

Pelatih timnas Jepang sendiri bermain bersama Sanfrecce Hiroshima selama 14 tahun dengan catatan cukup baik.

Hajime Moriyasu sendiri mencatatkan 271 penampilan dan 34 gol.

Lalu, ia sempat bermain di klub Kyoto Purple Sanga dan pensiun di Vegalta Sendai pada 2003.

Untuk level timnas, Hajime Moriyasu pernah membela Samurai Biru mulai 1992 hingga 1996.

Lantas, bagaimana profil pelatih timnas Jepang Hajime Moriyasu?

Yuk, kita cari tahu.

Baca Juga: Skuad Sementara Timnas Spanyol untuk Piala Dunia 2022

1. Profil Hajime Moriyasu

• Nama: Hajime Moriyasu. 

• Tempat Lahir: Kakegawa, Shizuoka, Jepang. 

• Tanggal Lahir: 23 Agustus 1968.

• Usia: 56 Tahun. 

• Kewarganegaraan: Jepang.

Karier sebagai Pelatih:

• Pelatih di Sanfrecce Hiroshima - (2004-2006), (2007-2009), (2012-2017). 

• Pelatih di Timnas Jepang U-20 - (2006-2007). 

• Pelatih di Albirex Niigata - (2009-2011). 

• Pelatih Timnas Jepang U-23 - (2017- 2021).

Baca Juga: Profil Timnas Spanyol dan Jadwal Pertandingannya di Piala Dunia 2022

• Asisten Pelatih Timnas Jepang - (2018). 

• Pelatih Timnas Jepang (2018-Sekarang).

2. Drawing grup Piala Dunia 2022:

• Grup A: Qatar, Ekuador, Senegal, Belanda. 

• Grup B: Inggris, Iran, Amerika Serikat, Wales. 

• Grup C: Argentina, Arab Saudi, Meksiko, Polandia. 

• Grup D: Prancis, Australia, Denmark, Tunisia. 

• Grup E: Spanyol, Kosta Rika, Jerman, Jepang. 

• Grup F: Belgia, Kanada, Maroko, Kroasia. 

• Grup G: Brazil, Serbia, Swiss, Kamerun. 

• Grup H: Portugal, Ghana, Uruguay, Korea Selatan. 

 

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia