Find Us On Social Media :

Cara Mengetahui Uang Asli atau Palsu dengan Mudah, Materi Kelas 4 SD

Berikut cara mengetahui uang asli dan uang palsu materi kelas 4 SD kurikulum merdeka.

GridKids.id - Bagaimana cara mengetahui uang asli atau palsu yang? Hal tersebut materi kelas 4 SD Kurikulum Merdeka.

Mengetahui uang asli atau palsu merupakan hal penting agar kita enggak tertipu.

Nah dalam artikel kali ini GridKids akan membahas bagaimana cara mengetahui uang asli atau palsu di masyarakat, Kids.

Tak sedikit orang tertipu dengan keberadaan uang palsu karena bentuk dan coraknya serupa.

Lantas, bagaimana membedakan uang asli dan uang palsu? Yuk, kita cari tahu.

Cara membedakan uang asli dan uang palsu

1. Dilihat

Untuk mengetahui uang asli atau uang palsu, bisa dengan memastikan warna pada uang tersebut yang akan nampak terang dan jelas.

Selain itu, uang rupiah yang dikeluarkan oleh Bank Indonesia (BI) dapat berubah warna bila dilihat dari sudut berbeda.

Hal tersebut bisa dilakukan dengan cara menggerakkan ke atas, bawah, atau samping.

Selain itu, terdapat tulisan BI yang tersembunyi jika dilihat dari sudut berbeda.

Baca Juga: Mengenal Perubahan dari Pengaruh Pengakuan Kedaulatan RI Terhadap Sistem Moneter Indonesia, Khususnya Uang?

 

Oleh sebab itu, guna mengetahui uang asli atau palsu kamu bisa membolak-balikkan uang dengan perlahan.

Tak hanya itu, uang rupiah asli akan tertera cetakan berupa garis-garis lurus dalam bidang tertentu.

Hal tersebut akan menimbulkan efek pelangi jika dilihat pada sudut tertentu.

2. Diraba

Tak hanya dilihat, kamu bisa mengetahui uang asli atau palsu dengan meraba pada permukaan uang kertas.

Kamu bisa meraba bagian angka nominal, huruf terbilang, gambar utama, dan lambang negara burung Garuda, Kids.

Jika bagian tersebut diraba, maka akan kasar.

3. Diterawang

Kalau diterawang, uang asli akan menampilkan watermark berupa gambar pahlawan dan logo BI.

Tak hanya itu, terdapat tulisan berukuran kecil dan hanya terbaca jika menggunakan kaca pembesar.

Selain itu, kamu bisa menggunakan sinar UV untuk memastikan keaslian uang tersebut.

Baca Juga: Daftar 10 Mata Uang Negara-Negara ASEAN, Salah satunya Rupiah

 

Jika menggunakan alat sinar UV untuk memastikan keaslian uang maka akan terlihat nomor seri uang.

 

Pertanyaan: Bagaimana cara memastikan uang asli atau palsu dengan diterawang? 
Petunjuk: cek halaman 2-3

 

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia