Find Us On Social Media :

Contoh Benda Elastis dalam Kehidupan Sehari-hari, Materi Kelas 4 SD

Mengenal contoh benda elastis yang merupakan materi kelas 4 SD kurikulum merdeka.

GridKids.id - Apa saja benda elastis yang ada di dalam kehidupan sehari-hari? Hal tersebut merupakan materi kelas 4 SD Bab 3 Kurikulum Merdeka, Kids.

Meski kerap dipelajari di kelas, tak sedikit siswa yang masih bingung mengenai benda elastis di dalam kehidupan sehari-hari.

Nah, untuk kali Gridkids akan membahas tentang benda elastis yang ada di dalam kehidupan sehari-hari untuk referensi belajar di rumah.

Benda elastis merupakan benda yang bisa mempertahankan bentuknya ke bentuk aslinya setelah diberi gaya.

Ini karena, benda elastis dikenal sangat lentur sehingga kembali ke semula.

Secara umum benda elastis akan menghasilkan gaya yang dikenal dengan gaya pegas.

Gaya pegas merupakan gaya yang terdapat pada benda pegas atau elastis sehingga membuat pegas memanjang atau memendek.

Lantas, apa saja benda elastis di dalam kehidupan sehari-hari? Yuk, kita cari tahu.

1. Trampolin

Benda elastis yang pertama ialah trampolin yang digunakan berolahraga melompat-lompat.

Umumnya yang melompat atau bermain trampolin akan memantul ke atas karena gaya pegas.

Baca Juga: Materi Kelas 4 SD Tema 7, Contoh Gaya Pegas dalam Kehidupan Sehari-hari

2. Timbangan

Benda elastis yang kedua ialah timbangan yang digunakan banyak orang untuk mengetahui berat.

Hal tersebut bisa terjadi karena adanya gaya pegas di dalam timbangan.

3. Kendaraan Bermotor

Kendaran bermotor yang digunakan banyak orang juga masuk kategori benda elastis.

Ini karena, motor memiliki suspensi yang berada dekat dengan roda kendaran, Kids.

Suspensi membuat pengendara tetap stabil meski jalan tak rata.

4. Pulpen Mekanik

Pulpen mekanik yang sering digunakan para siswa di sekolah juga bagian benda elastis.

Pulpen mekanik memiliki gaya pegas yang berfungsi mengeluarkan dan memasukkan ujung tinta.

Baca Juga: 20 Kosa-Kata Bahasa Jepang Benda-Benda di Dalam Kelas

Umumnya pulpen mekanik menggunakan per sehingga bisa keluar masuk ketika ingin di gunakan.

Nah, itu beberapa benda elastis yang ada di dalam kehidupan sehari-hari.

 

Pertanyaan: Kenapa kendaraan bermotor menjadi bagian benda elastis? 
Petunjuk: Cek halaman 3

----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.