Find Us On Social Media :

Bertanding Malam Ini di Liga 1, Berikut Head to Head Persebaya vs Persita

Berikut head to head Persebaya vs Persita yang akan bertanding malam nanti.

GridsKids.id - Persebaya akan menjalani pertandingan pekan kedua Liga 1 menghadapi Persita Tangerang.

Ini merupakan pertandingan kedua untuk masing-masing tim. Laga ini akan dihelat di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Senin (1/8/2022), pukul 20.30 WIB.

Untuk kali ini GridKids.id akan membahas head to head antara Persebaya vs Persita.

Dari dua kali pertemuan, Persebaya unggul dengan satu kemenangan dan satu seri.

Namun pada pertandingan malam nanti, Persebaya kehilangan sejumlah pemain seperti Leo Lelis, Marselino Ferdinan, dan Muhammad Alwi Slamat.

Ketiga pemain tersebut absen pada laga Persebaya vs Persita karena pemulihan dari cedera.

Meski Persebaya kehilangan 3 pemain, pelatih Bajul Ijo memastikan timnya siap tampil, Kids.

"Pemain lain sangat siap. Saya tidak pernah tergantung pada satu atau dua pemain. Pemain yang saya beri kesempatan harus menjawab dengan penampilan bagus," tegas Pak Aji Santoso, pelatih Persebaya.

Persebaya sudah menyiapkan pemain untuk bermain malam nanti menggantikan pemain yang mengalami cedera.

Baca Juga: Bertanding Sore Ini, Berikut Head to Head dan Prediksi PSM Makassar vs Bali United

Persita sendiri datang ke kadang Persebaya dengan kepercayan diri tinggi.

Ini karena, Persita berhasil menang 2-0 atas Persik Kediri pada laga terakhir, Kids.

1. Head to Head Persebaya vs Persita

• Persita vs Persebaya 1-1 (06 Maret 2022)

• Persebaya vs Persita 4-0 ( 24 November 2021)

2. Pertandingan Terakhir Persebaya

• Persikabo vs Persebaya 1-0 (25 Juli 2022)

• Persebaya vs PSIM Yogyakarta 1-0 ( 17 Juli 2022)

• Persebaya vs Persela Lamongan 2-0 (13 Juli 2022)

Baca Juga: Prediksi Line-Up, Head-to-Head (H2H) Liga 1: RANS Nusantara FC vs PSS Sleman

• Persebaya vs Nusantara United 3-1 ( 05-Juli 2022)

•  Persebaya vs Porprov Sleman 9-2 ( 04 Juli 2022)

3. Pertandingan Terakhir Persita Tangerang:

• Persita vs Persik Kediri 2-0 ( 25 Juli 2022)

• Persita vs Tupessy FC 6-0 ( 19 Juli 2022)

• Persita vs RANS Nusantara 2-1( 08 Juli 2022)

• Persis Solo vs Persita 0-1 ( 27 Juni 2022)

•  Persita vs Dewa United 2-1 ( 20 Juni 2022)

4. Link Live Streaming

Baca Juga: Prediksi Line-Up, Head-to-Head (H2H) Liga 1: PSM Makassar vs Bali United

Klik di sini

Nah, itu tadi head to head Persebaya vs Persita yang akan digelar malam nanti.

 

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.