GridKids.id - Mengapa tujuh disebut sebagai angka keberuntungan?
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), tujuh adalah bilangan yang dilambangkan dengan angka 7 (Arab) atau VII (Romawi).
Tujuh juga diartikan sebagai urutan ke-7 sesudah ke-6 dan sebelum ke-8.
Melansir dari Kompas.com, banyak orang beranggapan bahwa angka tujuh merupakan angka keberuntungan.
Terlebih ada berbagai 'kebetulan' yang berkaitan dengan angka tujuh, seperti tujuh warna pelangi, tujuh hari dalam seminggu, hingga tujuh skala musik.
Uniknya, beberapa ilmuwan dan ahli matematika percaya bahwa ada properti khusus yang ada pada angka tujuh sehingga menarik bagi orang-orang.
Untuk mengetahui alasan tujuh disebut sebagai angka keberuntunga, simak informasi di bawah ini, Kids.
Tujuh Dianggap Sebagai Simbol Keberuntungan
Seorang ahli matermatik dan penulis di The Guardian yang bernama Alex Bellos membuat sebuah survei yang berkaitan dengan angka tujuh.
Baca Juga: Mengenal Angka dalam Bahasa Jepang atau 'Suuji', Mulai dari 0 hingga 20
Dilansir dari Kompas.com, para partisipan mengungkapkan berbagai alasan terkait pemilihan angka favorit tersebut.