Find Us On Social Media :

Mengapa Kerja Bakti Penting Dilakukan? Materi Kelas 4 Tema 9

(Ilustrasi) Ini alasan pentingnya kerja bakti di lingkungan yang merupakan materi kelas 4 tema 9.

GridKids.id - Mengapa kerja bakti di lingkungan rumah atau lainnya perlu dilakukan secara rutin? Hal tersebut merupakan materi kelas 4 tema 9.

Mungkin kamu kerap melalukan kerja bakti bersama tetangga di lingkungan, tetapi tak mengetahui kenapa hal tersebut penting, Kids.

Kerja bakti merupakan bentuk gotong royong menyelesaikan suatu hal di lingkungan rumah, sekolah dan lainnya.

Lantas, kenapa kerja bakti penting dilakukan? Yuk, kita cari tahu!

1. Tujuan kerja bakti

Tujuan dilakukannya kerja bakti ialah menjaga suatu lingkungan tetap bersih dan lestari.

Selain itu, agar terciptanya lingkungan yang sehat dan aman jika dilakukan hal tersebut.

Meski begitu, kerja bakti bisa dilakukan dalam bidang lainnya tak selalu kebersihan saja, seperti memperbaiki jalan, membuat gapura, menolong tetangga yang kesusahan, dan lainnya.

Sehingga secara umum, kerja bakti merupakan kegiatan masyarakat guna menciptakan lingkungan yang aman serta nyaman.

Baca Juga: Mengapa Kerja Bakti Turut Mendukung Persatuan dan Kesatuan? Materi Kelas 5 Tema 9

Bukan hanya bermanfaat untuk lingkungan saja, kerja bakti juga memiliki manfaat lainnya seperti sikap persatuan dan kesatuan warga.

Ketika memiliki sikap persatuan dan kesatuan maka masyarakat akan menjaga kerukunan dan menghindari konflik, Kids.

2. Manfaat kerja bakti

Dari kerja bakti yang dilakukan masyarakat terdapat sejumlah manfaat seperti:

• Mengurangi risiko penyebaran nyamuk demam berdarah.

• Lebih menghemat biaya karena dilakukan bersama-sama

• Lingkungan menjadi nyaman dan asri

• Warga menjadi lebih kompak satu dengan lainnya karena kerap bekerja sama.

• Tumbuhnya rasa aman pada lingkungan karena warga semakin kompak.

Baca Juga: 5 Bentuk Kerja Bakti Sebagai Pelaksanaan Kewajiban di Lingkungan Sekolah, Kelas 4 SD

Nah, itu pentingnya kerja bakti yang dilakukan di lingkungan rumah, sekolah dan tempat lainnya.

 

Pertanyan: Apa anfaat kerja bakti di lingkungan? 
Petunjuk: Cek halaman 2

 

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.