Find Us On Social Media :

Materi Bahasa Indonesia Kelas 7 SMP: Contoh Kalimat Perintah

(Ilustrasi) Ini contoh kalimat perintah yang merupakan materi bahasa Indonesia kelas 7 SMP.

GridKids.id - Apakah kamu tahu kalimat perintah yang kerap digunakan untuk memberi perintah kepada seseorang? Kalimat perintah merupakan materi Bahasa Indonesia kelas 7.

Jenis kalimat perintah sendiri beragam seperti secara halus hingga memaksa.

Hal tersebut bergantung konteksnya dan kalimat perintah ada juga yang memiliki tujuan untuk memberi izin, hingga melarang.

Menurut ahli bahasa, kalimat perintah digunakan untuk memancing respons berupa tindakan.

Lantas, bagaimana contoh kalimat perintah? Yuk, kita cari tahu!

1. Kalimat perintah biasa

• Pergilah dari sini! • Duduklah di kursi itu dengan nyaman! • Buanglah sampahnya di sana!

Baca Juga: Materi Bahasa Indonesia Kelas 7 SMP: Apa Saja Struktur dalam Cerita Fabel?

2. Kalimat perintah larangan

• Jangan buang sampah sembarangan! • Jangan membatalkan janji seenaknya! • Jangan berangkat sekolah sekarang!

3. Kalimat perintah izinan

• Ambillah buah mangga itu sesukamu! • Bereskan barang itu sekarang dan kau boleh tidur! • Aturlah barang di kamar sesukamu!

4. Kalimat perintah sindiran

Baca Juga: Materi Bahasa Indonesia Kelas 7: Pengertian Dialog serta Alur Drama

• Tangkaplah hewan itu kalau engkau berani! • Pergilah ke rumah hantu itu sendiri, kalau kamu ingin tidur di luar nanti! • Kerjakanlah tugasmu sendiri, engkau jauh lebih pintar!

5. Kalimat perintah ajakan

• Ayo pergi ke pantai besok! • Ayo  kita berdoa bersama! • Ayo duduk di situ!

 

Pertanyaan: Berikan contoh kalimat perintah sindiran!
Petunjuk: cek halaman 2-3

 

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.