Find Us On Social Media :

4 Ikan Tercepat di Dunia, Salah Satunya Punya Kecepatan 110 Km Per Jam

(Ilustrasi) ini ikan tercepat di dunia yang bisa mencapai 100 km per jam, simak ulasannya.

GridKids.id - Hewan tercepat bukan hanya di darat, ada juga hewan laut yang mempunyai kecepatan tinggi.

Kecepatan hewan laut seperti ikan juga digunakan untuk bertahan hidup dari serangan predator.

Sedangkan untuk ikan pemangsa atau predator, hal ini berguna untuk mengejar mangsanya.

Ada beberapa jenis ikan tercepat yang bahkan bisa mencapai 100 km per jam, lo.

Lantas, apa saja ikan tercepat? Yuk, kita cari tahu!

1. Sailfish

Ikan tercepat di dunia yang pertama ialah Sailfish atau ikan layaran, hewan yang atau ini memiliki kecepatan mencapai 110 km per jam.

Ciri khas ikan ini ialah memiliki sirip pada punggungnya menyurupai layar.

Sirip tersebut yang membuat sailfish mampu bergerak di dalam air dengan cepat.

Baca Juga: 7 Asupan Sehat dan Aman untuk Pasien Diabetes, dari Jagung hingga Ikan

2. Marlin

Ikan tercepat kedua ialah ikan marlin yang mampu berenang hingga 105 km/jam.

Kecepatan tersebut membuat marlin sangat sulit ditangkap jika tak menggunakan alat khusus.

Ikan ini memiliki moncong panjang tipis dan dua warna yang berbeda pada tubuhnya.

Umumnya ikan ini ditemukan pada samudera Hindia, Atlantik, dan Pasifik.

3. Swordfish

Ikan tercepat ketiga ialah Swordfish yang memiliki kecepatan 96 km/jam.

Untuk ikan yang satu ini dapat berenang dengan cepat karena memiliki minyak yang ada di kepala ikan.

Ikan yang satu ini sangat mudah ditemukan di perairan dengan kedalaman 550 meter dari permukaan laut.

Baca Juga: Ikan Buntal, Spesies Ikan Beracun yang Harus Diwaspadai #AkuBacaAkuTahu

4. Mahi-mahi

Ikan tercepat berikutnya ialah mahi-mahi dengan kecepatan berenang 93 km/jam.

Untuk ciri khas dari hewan ini ialah dahi yang menonjol dengan warna tubuh biru-hijau metalik.

 

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.