GridKids.id - Meski saat lebaran kita bersilaturahmi dengan keluarga, tetapi ucapan Idul Fitri melalui pesan singkat atau sosial media tetap dilakukan.
Ini karena, tak semua bisa bertemu dalam satu waktu sehingga ucapan Idul Fitri disampaikan melalui pesan singkat.
Meski begitu, banyak orang yang bingung dalam membuat kalimat ucapan Idul Fitri.
Untuk kali ini GridKids.id akan membahas kalimat ucapan Idul Fitri yang bisa kamu gunakan pada hari raya nanti.
Lantas, apa saja kalimat ucapan Idul Fitri menggunakan bahasa Indonesia dan Inggris? Yuk, kira cari tahu.
Ucapan Idul Fitri menggunakan Bahasa Indonesia
1. Selamat Idul Fitri 1443 H, Minal aidin wal faizin, mohon maaf lahir dan batin.
2. Ini hari yang tepat bagi kita menyampaikan rasa syukur kepada Allah atas semua hal menakjubkan yang terjadi di sekitar kita. Selamat Idul Fitri!
3. Saya berharap Hari Raya Idul Fitri yang membahagiakan bagi kamu dan keluarga. Semoga Allah menerima semua doamu dan memaafkan semua kekhilafan. Selamat Idul Fitri!
Baca Juga: Asal-usul Opor Ayam, Kuliner Khas Lebaran yang Sudah Ada Sejak Dahulu
4.Ketahuilah Allah selalu bersamamu untuk membantumu di setiap langkah kehidupan. Selamat Lebaran!
5. Dengan cahaya bulan baru, Ramadhan yang mulia akhirnya berakhir. Semoga Allah SWT melimpahkan taufik-Nya kepada kita untuk bisa menga[likasikan semua pelajaran yang Ramadhan hadirkan di hari-hari kita selanjutnya. Selamat Idul Fitri!
6. Idul Fitri menjadi waktu yang tepat untuk berbagi apa yang kita punya dengan sesama. Selamat Lebaran!
7. Lebaran adalah waktu untuk berubah, memaafkan, dan berkaca diri. Semoga Allah memberiimu kebijaksanaan dan kebaikan.
8. Semoga kamu menemukaan jutaan alasan untuk hidup lebih indah hari ini. Semoga kemeriahan Lebaran akan berlipat ganda dan tetap bersamamu selamanya. Selamat Lebaran!
9. Semoga Idul Fitri akan membuat hati kita penuh dengan kebahagiaan dan perut kita penuh dengan kenikmatan.
10. Selamat Idul Fitri, bila mulut salah berucap, mata salah menatap, kaki salah melangkah, dan diri salah bertindak, mohon dibukakan pintu maaf.
Ucapan Idul Fitri menggunakan Bahasa Inggris
1. Eid Mubarak! Wish you all a very happy and peaceful Eid.
Baca Juga: Penuh Makna, Inilah 5 Perayaan Hari Raya Idul Fitri di Berbagai Negara yang Menarik
2. May the blessings of Allah fill your life with happiness and open all the doors of success now and always. Eid Mubarak
3. Eid Mubarak! May this special day bring peace, happiness and prosperity to everyone.
4. Eid Mubarak! May Allah’s blessings be with you today, tomorrow and always.
5. Eid Mubarak! May Allah bless your life with happiness, prosperity, contentment, love and peace.
6. May your Eid be full of love, laughter and light.
7. Sending you thoughts of prosperity for Eid and forever.
----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.