Find Us On Social Media :

Dinyatakan Positif COVID-19, Ini Gejala yang Dirasakan Jungkook BTS

Jungkook BTS dinyatakan positif COVID-19

GridKids.id - Kabar kurang baik datang dari salah satu member BTS, yaitu Jeon Jungkook.

Siang ini (29/3/22), Bighit Music mengumumkan kalau Jungkook positif COVID-19.

Seperti yang diketahui, Jungkook merupakan anggota BTS ketujuh yang dikonfirmasi terpapar COVID-19.

Jungkook BTS positif COVID-19 Melalui Weverse, Agensi Bighit Music jelaskan kondisi Jungkook. "Halo ini Bighit Music. Kami ingin memberi tahu Anda beberapa informasi soal member BTS Jungkook yang didiagonisis Covid-19," tulis Bighit Music. Diketahui, Jungkook dinyatakan negatif setelah PCR di Korea Selatan saat ia ingin berangkat ke Las Vegas pada Minggu (27/3/22). Jungkook terbang lebih awal karena akan mengurus beberapa hal terkait penampilan mereka di Grammy Awards pada awal April nanti. Mulai merasakan gejala di tenggorokanBaca Juga: Diduga dari Seorang Staf, Kepribadian Asli Jungkook BTS Kini Terungkap, Ada Apa?

Sesampainya di Las Vegas, Jungkook mulai merasakan adanya gejala di bagian tenggorokannya. Jungkook langsung saja melakukan rapid tes dan PCR pada (27/3/22). Member serba bisa ini lalu menjalani karantina mandiri sebelum hasil tesnya keluar.

Hasil tesnya menunjukkan bahwa ia positif COVID-19 pada Senin (28/3/22). "Hasil kedua tes tersebut menyatakan positif, dan Jungkook dikonfirmasi positif Covid-19 pada Senin, 28 Maret 2022," tulis Bighit Music. Tengah menjalani masa karantina Jungkook kini diketahui menjalani masa karantinanya sesuai dengan otoritas kesehatan di Amerika Serikat. "Dia tidak menunjukkan gejala apa pun selain sakit tenggorokan ringan dan kami akan memantau kesehatannya dengan penuh perhatian selama karantina," tulis Bighit Music. Hingga kini, Bighit Music belum memberi keputusan tentang partisipasi Jungkook di Grammy Awards pada 3 April 2022.Baca Juga: Sempat Bikin ARMY Khawatir, Jin BTS Jalani Operasi karena Cedera Jari

"Kami secara aktif berdiskusi dengan penyelenggara penghargaan," tulis Bighit Music. Sebagai informasi, sebelumnya member BTS J-Hope dinyatakan posirif COVID-19 dan kini menjalani karantina di Korea Selatan.

Member lainnya seperti RM, Jin, Suga, Jimin, dan V diketahui sudah berangkat ke Las Vegas pada Senin (28/3/22).

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.