Selain itu, sup bayam mengandung neurotransmiter dan serotoni sehingga baik untuk otak dan menstabilkan suasana hati.
3. Kentang
Makanan yang bisa menurunkan tekanan darah dan tingkat stres adalah kentang.
Kentang mengandung vitamin B dan karbohidrat, Kids.
Diketahui kentang panggang bermanfaat dalam meredam emosi dan baik untuk kesehatan mental.
4. Pisang
Kandungan magnesium dalam pisang dipercaya bisa memberikan mood positif, lo.
Baca Juga: Resep Minuman yang Meningkatkan Suasana Hati, Cocok Diminum di Siang Hari untuk Pelepas Dahaga
Di samping itu, pisang juga mengandung sumber vitamin A, B, C, dan B6 serta dopamin yang bisa membantu meningkatkan suasana hati.
5. Salmon
Ikan salmon juga termasuk makanan yang yang bisa meredam emosi dan meningkatkan suasana hati. Kandungan omega 3 pada ikan salmon bisa meredakan depresi dan mengurangi rasa mudah tersinggung.
Itulah informasi mengenai makanan yang bisa meredam emosi, Kids.
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.