Find Us On Social Media :

5 Negara yang Memiliki Hacker Terbanyak, Salah Satunya Indonesia

(Ilustrasi) ini daftar negara yang memiliki hacker terbanyak dan berbahaya, salah satunya Indonesia.

GridKids.id - Peretasan akun sosial media biasa dilakukan oleh para hacker. Hal ini bisa merugikan banyak orang.

Meski tak semua hacker memicu dampak kerugian secara materi, namun keberadaan hacker sangat diwaspadai.

Sehingga banyak orang berhati-hati ketika melakukan aktivitas di media sosial.

Apa kamu tahu? Terdapat beberapa negara yang dikenal memiliki hacker berbahaya, lo.

Lantas, negara mana saja yang memiliki hacker berbahaya? Yuk, kita cari tahu.

1.China

Negara yang memiliki hacker berbahaya diurutan pertama yaitu China. Negara ini dikenal dengan perkembangan teknologinya, Kids.

Menurut British Banker's Association (BBA), sebanyak 30 persen tindakan peretas diseluruh dunia dilakukan oleh warga China.

Banyak sejumlah alasan peretasan tersebut salah satunya iseng dan tak mencari keuntungan.

Baca Juga: Sukses Berperan Sebagai Hacker di KDrama Taxi Driver, Siapa Sangka Pyo Ye Jin Ternyata Mantan Pramugari

2. Rusia

Negara terluas ini juga dikenal memiliki hacker terbanyak dan berbahaya di dunia, Kids.

Selain itu, Rusia dikenal sebagai rumah sejumlah kelompok hacker berkemampuan tinggi.

3. Amerika Serikat

Amerika Serikat negara ketiga yang mempunyai hacker terbanyak dan berbatasan di dunia, Kids.

Umumnya hacker di Amerika Serikat dari berbagai lantaran belakang mulai pelajar, pekerja swasta, hingga organisasi pemerintah.

4. Brazil

Negara dengan hacker terbanyak dan berbahaya selanjutnya ialah Brazil, Kids.

Ini karena, hacker atau peretas Brazil menyebar ke sejumlah negara bukan hanya di dalam negeri saja.

Baca Juga: Cara Memblokir Seseorang di TikTok dengan Mudah, Sudah Tahu?

Brazil sendiri mampu mengadaptasi alat dan teknik Eropa Timur, Kids

Lalu, dikombinasikan dengan perangkat lunak dari Rusia sehingga sulit ditangkal.

5. Indonesia

Negara yang memiliki banyak hacker dan berbahaya selanjutnya ialah Indonesia.

Menurut laporan British Banker's Association (BBA) pada 2016, jumlah peretas di Indonesia terus mengalami peningkatan.

Jumlah keseluruhan mencapai 38 persen dari seluruh inside di dunia pada 2014, Kids.

Selain itu, Indonesia juga dikenal dengan aktivitas botnet tertinggi di Asia Tenggara.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.