Salah satu kebiasaan buruk yang meningkatkan hipertensi adalah pola makan yang buruk.
Jika kamu sering mengonsumsi makanan cepat saji yang memiliki kandungan garam sangat tinggi maka dapat memicu hipertensi.
Ini dikarenakan garam merupakan salah satu faktor penyebab hipertensi.
Untuk itu, mulai sekarang konsumsilah makanan yang sehat, ya.
2. Kurang Tidur
Apakah kamu sering begadang dan enggak tidur dalam beberapa jam?
Nah, ternyata kebiasaan buruk ini dapat memicu hipertensi. Tidur kurang dari lima jam lebih berisiko terkena tekanan darah tinggi, Kids.
Tidur yang cukup dapat membantu mengurangi stres yang pada akhirnya dapat menurunkan tekanan darah.
Baca Juga: Siapa Sangka, Kebiasaan Buruk Ini Penyebab Bibir Kering dan Pecah-Pecah Semakin Parah
3. Sering Mengonsumsi Obat Bebas
Kebiasaan sering mengonsumsi obat bebas dapat memicu darah tinggi, lo.
Obat bebas yang termasuk obat antiinflamasi seperti ibuprofen dan naproxen dapat meningkatkan tekanan darah.