Find Us On Social Media :

Kunci Jawaban IPA Kelas 7 SMP: Apa Gas Pemicu Terjadinya Pemanasan Global?

(Ilustrasi foto) Kunci jawaban kelas 7 SMP mengenai gas-gas pemicu terjadinya pemanasan global di Bumi.

GridKids.id - Kids, apakah kamu tahu gas pemicu terjadinya pemanasan global?

Pemanasan global atau global warming adalah suatu proses meningkatnya suhu rata-rata atmosfer, laut, dan daratan Bumi.

Perlu diketahui bahwa suhu rata-rata global pada permukaan Bumi telah meningkat 0.74 sampai 0.18 °C selama seratus tahun terakhir.

Kali ini, GridKids akan membahas mengenai kunci jawaban kelas 7 SMP mengenai gas-gas pemicu terjadinya pemanasan global di Bumi.

Pemanasan global terjadi akibat beberapa faktor, salah satunya akibat efek rumah kaca.

Terdapat banyak jenis gas rumah kaca (GRK) di atmosfer yang dapat menyebabkan pemanasan global.

Apa sajakah itu? Simak langsung ulasannya, yuk!

1. Karbon dioksida (CO2)

Karbon dioksida adalah salah satu gas dan senyawa kimia yang dapat menimbulkan efek rumah kaca.
 
Gas ini berkontribusi sebanyak 61 persen dalam emisi gas rumah kaca.
 
Karbon dioksida umumnya berasal dari pembakaran bahan bakar fosil, asap dari pabrik, dan sebagainya.
 

 
 
 
 
3. Dinitrogen Oksida (NO2)
 
Dinitrogen oksida dikenal juga dengan nama gas tertawa.
 
Dinitrogen oksida biasanya berasal dari aktivitas manusia, seperti pada sektor pertanian dan perikanan. Selain itu, gas ini juga sering kali digunakan dalam mobil balap.
 
 
Hidrofluorokarbon enggak berdampak pada penipisan lapisan ozon, namun tetap berpengaruh terhadap terjadinya pemanasan global.
 
5. Perfluorokarbon (PFC)
 
 
Perfluorokarbon berasal dari industri manufaktur.
 
Nah, itu dia, Kids, pembahasan mengenai kunci jawaban kelas 7 SMP mengenai gas-gas pemicu terjadinya pemanasan global di Bumi.
 
Selamat belajar dan semoga bermanfaat!
 

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.