Find Us On Social Media :

Digemari Banyak Orang, Ternyata Ini 4 Fakta Unik Lovebird, Apa Saja?

(Ilustrasi) ini fakta unik lovebird yang banyak digemari orang, simak ulasannya.

GridKids.id - Kids, kamu tahu enggak fakta unik lovebird yang banyak dipelihara oleh pecinta burung?

Lovebird merupakan burung peliharaan yang sangat populer karena cantik dan perilakunya yang unik.

Selain itu lovebird memiliki kecerdasaan, sehingga mudah dilatih.

Oleh sebab itu, lovebird menjadi hewan peliharaan pilihan selain anjing dan kucing.

Lantas, apa saja fakta unik lovebird? Yuk, kita cari tahu!

1. Lovebird tak bisa tirukan suara manusia

Meski satu keluarga dengan burung beo, tetapi lovebird tak memiliki kemampuan untuk meniru ucapan manusia.

Lovebird bukan termasuk burung yang bisa berbicara seperti manusia.

Hal tersebut disebabkan lovebird jarang memutuskan berbicara dan mereka lebih memilih untuk meniru suara.

Mereka lebih suka mengulang suara yang sederhana seperti peluit, bel pintu atau lainnya.

2. Lovebird memiliki beberapa jenis 

Baca Juga: Benarkah Burung Elang Memiliki Penglihatan Lebih Tajam dari Manusia? #AkuBacaAkuTahu

Fakta unik lovebird selanjutnya ialah memiliki sembilan sub-spesies yang terpisah dari burung beo kecil satu ini.

Masing-masing jenis lovebird memiliki karakteristik yang berbeda satu dengan lainnya.

Beberapa jenis tersebut seperti Lovebird bertopeng, Lovebird pipi hitam, Lovebird Fischer, Lovebird Nyasa, Lovebird Swindern, Lovebird wajah merah, Lovebird Abyssinian, Lovebird Madagaskar, dan Lovebird persik, Kids.

3. Burung beo terkecil

Fakta unik lovebird berikutnya ialah mereka dikenal sebagai burung beo terkecil.

Lovebird dewasa memiliki panjang sekitar 12 dan 17 cm, hal tersebut sangat berbeda dari burung beo, Kids. Oleh sebab itu, lovebird dikenal sebagai keluarga burung beo terkecil.

Baca Juga: Pecinta Burung Wajib Tahu, Ini Cara Merawat Burung Parkit untuk Pemula

4. Dipelihara berpasangan

Fakta unik yang terakhir ialah lovebird dipelihara berpasangan atau dikenal juga soliter, nih.

Selain itu, burung yang satu ini mudah berkembang biak jika dirawat dengan baik.

Jika kamu hanya memelihara satu ekor lovebird, sebaiknya luangkan waktu untuk bersosialisasi agar burung tak kesepian, ya!

Baca Juga: Mengenal Burung Maleo, Burung Endemik Pulau Sulawesi yang Mirip Ayam

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.