Find Us On Social Media :

Wajib Dipahami, Ini Sejumlah Ketentuan Terbaru Vaksin Booster

(Ilustrasi) ini ketentuan terbaru pelaksanaan vaksin booster gratis.

GridKids.id - Pemerintah melalui Kementerian Kesehatan atau Kemenkes menerbitkan Surat Edaran (SE) mengenai pembaruhan ketentuan pelaksanaan vaksin booster COVID-19.

Surat edaran tersebut berlalu sejak 27 Januari 2022.

Surat Edaran tersebut ditandatangani oleh Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Pak Maxi Rein Rondonuwu.

Berdasarkan Surat Edaran terbaru, pelaksaan vaksin booster dilakukan secara menyeluruh di kabupaten/kota.

Selain itu, pelaksaan vaksin booster bisa dilakukan tanpa target capaian vaksinasi sebesar 70 persen dan 60 persen untuk dosis 1 lansia.

1.  Syarat vaksin booster tak mengalami perubahan

Meski ada pembaharuan pelaksaan vaksin booster, tetapi syarat penerima vaksin booster tak berubah.

Ini syarat penerima vaksin booster:

1. Berusia 18 tahun ke atas

Baca Juga: Warga Jakarta Wajib Tahu, Ini Cara Daftar Vaksinasi Booster Melalui Aplikasi Jaki

2. Telah mendapatkan vaksin dosis lengkap minimal 6 bulan sebelumnya.

3. Menunjukkan NIK atau menujukan tiket melalui aplikasi PeduliLindungi.

2. Dua mekanisme pemberian vaksin booster

1. Homolog atau jenis vaksin yang sama dengan vaksinasi premier.

2. Heterolog merupakan jenis vaksin yang berbeda dengan vaksinasi premier.

3. Dosis vaksin booster

1. Vaksin primer Sinovac

1. Vaksin AstraZeneca, separuh dosis atau 0,25 ml.

2. Vaksin Pfizer separuh dosis atau 0,15 ml.

Baca Juga: Cara Mencari Lokasi Vaksin Booster COVID-19 Terdekat Secara Online

2. Vaksin primer AstraZeneca

1. Vaksin Moderna separuh dosis atau 0,25 ml

2. Vaksin Pfizer separuh dosis atau 0,15 ml

3. Vaksin AstraZeneca dosis penuh  atau 0,5 ml.Baca Juga: Jangan Bingung, Ini 3 Cara Mendapatkan Vaksin Booster Gratis

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.