Find Us On Social Media :

Contoh Penggunaan Kata Depan, Materi Bahasa Indonesia Kelas 7

(Ilustrasi) ini beberapa contoh penggunaan kata depan yang merupakan materi kelas 7.

GridKids.id - Kids, kamu tahu enggak penggunaan kata depan dalam penulisan sebuah kalimat?

Kata depan atau preposisi merupakan materi bahasa Indonesia kelas 7 SMP.

Umumnya kata depan pada bahasa Indonesia menunjukan keterangan waktu atau tempat dan sebagainya. 

Selain itu, kata depan ialah jenis kata yang terdapat di depan kategori lainnya.

Kata depan terkadang dalam penulisan sering terbalik dengan kata awalan seperti kata ‘di', ‘ke’ dan sebagainya. 

Untuk lebih memahami kata depan atau preposisi, GridKids akan memberikan contoh penggunaan kata depan.

Lantas, bagaimana penggunaan kata depan? Yuk, kita cari tahu!

Contoh penggunaan kata depan

1. Contoh 1

Baca Juga: Materi Bahasa Indonesia Kelas 10, Pengertian, Ciri-Ciri Teks Negosiasi

“Kemana saja kau hari ini?"

Kalimat tanya tersebut merupakan contoh penggunaan kata depan yang kurang tepat, Kids.

Kata 'kemana' seharusnya ditulis secara terpisah karena menunjukkan lokasi atau tempat.

Penulisan yang tepat ialah " Ke mana saja kau hari ini?"

2. Contoh 2

"Aku habis pergi dari rumah teman untuk bermain"

Penggunaan kalimat di atas menujukan contoh yang tepat, kata dari merujuk keterangan tempat.

3. Contoh 3

"Dia sudah menunggu diatas"

Penggunaan kalimat tersebut kurang tepat karena 'diatas' harusnya terpisah karena kata depan dan bukan awalan.

Baca Juga: Materi Prosa: Pengertian dan Ciri-Ciri, Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA

Penulisan yang tepat, "Dia sudah menunggu di atas".

4. Contoh 4

"Buku tersebut di tulis atas dasar pengalaman"

Penggunaan kalimat tersebut kurang tepat, terlebih pada kata 'di tulis' harusnya tak dipisah, Kids.

Sehingga kalimat yang tepat ialah, "Buku tersebut ditulis atas dasar pengalaman".

Baca Juga: Pengertian Akronim: Jenis-Jenis Beserta Contohnya, Bahasa Indonesia VII SMP

 

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.