Find Us On Social Media :

5 YouTuber Berpenghasilan Tertinggi, Capai Ratusan Miliar Rupiah

(Ilustrasi) ini Youtuber penghasilan tertinggi mencapai ratusan miliar, simak penjelasannya.

GridKids.id - Majalah bisnis Forbes mengumumkan sejumlah YouTuber dengan penghasilan tertinggi selama 2021.

Penghasilan tertinggi YouTuber tersebut bisa mencapai Rp 775 miliar.

Sejumlah YouTuber juga mengalami kenaikan penghasilan dari tahun sebelumnya, Kids.

Lantas, siapa saja YouTuber dengan penghasilan tertinggi? Yuk, kita cari tahu!

1. MrBeast atau Jimmy Donaldson

MrBeast berada diurutan pertama YouTuber penghasilan tertinggi karena ia memperoleh 54 juta dollar AS atau Rp 775 miliar pada tahun lalu.

Ia memiliki 88,3 juta subscriber serta jumlah penayangan mencapai 10 miliar meningkat dibanding tahun sebelumnya.

Video yang viral pada tahun lalu ialah membuat Squid Game versinya dengan replika set seperti di film. 

2. Jake Paul

Baca Juga: Cara Upload Video ke YouTube Melalui PC/Komputer, Sudah Tahu?

YouTuber yang satu ini memiliki 20,4 juta subscriber dan mendapatkan 45 juta dollar AS atau setara Rp 646 miliar pada 2021.

Jake Paul merupakan atlet bela diri campuran yaitu MMA.

Banyak video yang diunggah di YouTube ialah tetang beladiri dan saat bertanding.

3. Markiplier

YouTuber yang satu ini memiliki pendapatan 38 juta dollar AS atau setara Rp 545 miliar.

Ia memiliki jumlah subscriber mencapai 31 juta.

Pada 2021 ia memproduksi film yang diadaptasi dari tayangan TV.

4. Rhett dan Link

YouTuber yang satu ini memiliki sekitar 5 juta subscriber dengan pendapatan 30 juta dollar atau Rp 430 miliar pada 2021.

Baca Juga: Kaget dengan Harga Ayam di Indonesia hingga Makan Yakiniku Rp 1,7 Juta, Begini Cerita Seru Jerome Polin

Salah satu video yang banyak ditonton ialah serial memasak dengan pembaca acara terpisah atau virtual. 

5. Unspeakable

Unspeakable memiliki 20 juta subscriber dan banyak videonya mengenai games seperti Minecraft.

YouTuber yang satu ini mendapatkan 28,5 juta dollar atau sekitar Rp 408 miliar pada 2021.

Baca Juga: Capai hingga Ratusan Miliar, Inilah Sederet Idol Kpop dengan Penghasilan Tertinggi di YouTube, Idolamu Termasuk?

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.