Find Us On Social Media :

Kulit Gatal Ternyata Bisa Jadi Tanda Penyakit Kanker, Kenali Gejalanya

Kulit Gatal Bisa Menjadi Salah Satu Penyebab Kanker

GridKids.id - Kids, pernahkah kamu merasakan gatal pada kulit? Kulit gatal kerap dialami siapa saja yang juga sering diabaikan. Padahal, bisa jadi kulit gatal disebabkan karena kondisi kesehatan lainnya yang perlu kita ketahui. Kulit gatal atau pruritus bisa jadi salah satu tanda atau gejala tanda awal penyakit kanker. Kanker terjadi saat sel-sel di dalam tubuh dan tumbuh di luar kendali. Gatal yang terjadi karena iritasi langsung pada kulit seperti kanker kulit atau kanker terpisah yang menyebar dan bermetastasis ke kulit. Selain itu, gatal juga disebabkan karena adanya penumpukan garam empedu di bawah kukit seperti kanker darah atau kanker saluran empedu. Tumor merupakan pertumbuhan jaringan abnormal yang bisa menjadi kanker. Walau sulit membedakan gatal karena kanker dan gatal oleh penyebab lain, ada beberapa tanda yang bisa menunjukkannya.

Baca Juga: Jangan Diabaikan, Hindari Menggaruk Kulit Gatal Dalam Kondisi Ini

Yang paling sering adalah gatal yang disebabkan oleh kondisi media selain kanker.

Sedangkan kanker paling sering dikaitkan dengan gatal termasuk: 1. Kanker leukimia dan limfoma 2. Kanker hati 3. Kanker kulit 4. Kanker saluran empedu 5. Kanker kandung empedu Berikut adalah tanda-tanda gatal karena kanker 1. Gatal sebagai respons terhadap air yang disebut sebut sebagai aquagenic pruritus.Baca Juga: Jangan Dihindari, Ini Manfaat Mandi Air Dingin, Salah Satunya Mengatasi Kulit Gatal

2. Enggak ada ruam atau gatal walau terkadang ruam terjadi karena garukan berulang.

3. Ada gejala lain seperti perubahan warna kulit menjadi kuning dan gejala limfoma di seluruh tubuh termasuk demam, penurunan berat badan, keringat malam hingga basah kuyup.

Enggak hanya itu saja, gatal yang berhubungan dengan kanker juga biasa terasa dibagian kaki bawah dan dada. Itulah beberapa tanda atau gejala awal penyakit kanker yang disebabkan karena kulit gatal.

Baca Juga: Mengalami Kulit Gatal dan Kering? Ini Cara Mengatasinya Agar Kembali Nyaman

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.