Akar serabut adalah akar samping yang keluar dari pangkal batang.
Biasanya, akar ini bergerombol dan berfungsi menggantikan akar tunggang yang enggak berkembang.
Ciri-ciri dari akar ini adalah bagian ujung dan pangkal akarnya berukuran sama, cuma ada rambut dan serabut akar, serta semua bagian akar keluar dari pangkal batang.
Baca Juga: Materi Biologi Kelas 8 SMP, 5 Jaringan pada Tumbuhan dan Fungsinya
Akar serabut punya fungsi utama memperkokoh tumbuhan agar bisa berdiri dengan kuat dan tegak.
Jenis akar ini biasanya terdapat pada tumbuhan monokotil atau berbiji tunggal. Namun, ada juga tumbuhan dikotil yang punya akar serabut, lo.
Contoh tumbuhan berakar serabut di antaranya adalah padi, jagung, pisang, kelapa, bawang merah, dan bawang putih.