Find Us On Social Media :

Pengertian Masa Pubertas dan Karakteristiknya, Kelas 6 SD Tema 6

Pengertian Masa Pubertas dan Karakterisitiknya, Kelas 6 SD Tema 6.

Pengertian Masa Pubertas

Pubertas berasal dari kata Latin yaitu pubes yang berarti usia menuju kedewasaan yang juga mengacu pada perubahan fisiologis dan prikologis. Pubertas merupakan proses kemarangan dan pertumbuhan yang terjadi saat organ-organ reproduksi mulai berfungsi. Perubahan fisik yang biasa paling terlihat adalah terjadinya pematangan organ-organ seksual untuk mencapai kemampuan reproduksi. Perubahan psikologis yang juga terlihat adalah adanya perubahan emosi.

Baca Juga: Materi Kelas 6 SD Tema 5, Manfaat MEA bagi Indonesia dan ASEAN

Karakterisitik Masa Pubertas Adapun beberapa karakteristik masa pubertas, yaitu: 1. Periode Tumpang Tindih Masa pubertas selalu dikatakan sebagai period tumpang tindih karena terjadi pada akhir kanak-kanak dengan awal masa remaja. Anak-anak akan mulai berubah secara seksual dan psikologis yang dikenal sebagai remaja muda.