Find Us On Social Media :

Contoh dan Upaya Pelestarian Sumber Daya Alam di Sekitar, Materi Kelas 4 SD Tema 4

Salah satu sumber daya alam yang dapat diperbarui adalah ikan.

Contoh dan Upaya Pelestarian Sumber Daya Alam

Berikut ini merupakan contoh dan upaya pelestarian sumber daya alam, yaitu:

Contoh sumber daya alam yang dapat diperbarui ialah air, ikan, tanaman, dan sinar matahari.

Selain itu, ada juga jenis sumber daya alam hayati yang dapat dibudidayakan di pertanian, perikanan, peternakan, perkebunan, hingga kehutanan, Kids.

Baca Juga: Makna Sila Pertama Pancasila dan Contohnya dalam Kehidupan Sehari-hari, Materi Kelas 4 SD Tema 4

Sedangkan contoh sumber daya alam yang enggak dapat diperbarui adalah minyak bumi, gas alam, permata, batu mulia seperti permata, batu, emas, dan perak.

Supaya enggak mengalami kelangkaan maka setiap masyarakat perlu melestarikan sumber daya alam.

Nah, berikut ini beberapa upaya pelestarian yang dapat dilakukan, antara lain:

1. Menjaga kesuburan tanah supaya tumbuhan dapat tumbuh dengan baik dan subur.

2. Melestarikan hewan langka dengan melakukan konservasi hewan.

3. Mengembangbiakkan hewan ternak.

4. Enggak menangkap ikan dengan puket harimau atau bahan peledak.