Find Us On Social Media :

Peristiwa Mengembun dan Contohnya dalam Kehidupan Sehari-hari

Pada permukaan wadah minuman dingin terdapat titik-titik embun.

Peristiwa Mengembun dan Contohnya dalam Kehidupan Sehari-hari

Contoh peristiwa mengembun dalam kehidupan sehari-hari dapat dilihat pada tanaman di pagi hari, Kids.

Untuk memastikannya, kamu dapat menyentuh permukaan daun tanaman. Pada pagi hari, permukaan daun tanaman menjadi basah.

Permukaan tanah yang basah dan suhu dini hari yang menurun maka menyebabkan daun tanaman menjadi basah.

Sehingga suhu tersebut berubah menjadi titik-titik embun, Kids. 

Baca Juga: Mengenali Perubahan Wujud Benda dalam Kehidupan Sehari-hari dari Mencair hingga Mengkristal

Berikut ini beberapa peristiwa mengembun dan contohnya dalam kehidupan sehari-hari, antara lain:

1. Kaca Mobil

Salah satu contoh peristiwa mengembun dalam kehidupan sehari-hari adalah kaca mobil. Ketika melakukan perjalanan dalam kondisi hujan, maka kaca mobil akan mengembun.

Suhu udara menjadi dingin ketika hujan turun. Embun akan masuk hingga ke dalam mobil dan menempel pada kaca, Kids.

Hal ini disebabkan karena suhu kaca mobil enggak sedingin embun sehingga akan membuat embun menjadi tetesan air.