GridKids.id - Tim bulu tangkis Indonesia mendapatkan dukungan ekstra dari suporter cilik yang hadir di Ceres Arena.
Anak-anak ini hadir saat Indonesia mengalahkan Taiwan di laga pamungkas Grup A Piala Thomas 2020, Rabu (13/10/21).
Berkat dukungan dan teriakan luar biasa dari dua suporter cilik tersebut, Indonesia sukses meraih kemenangan 3-2 atas Taiwan.
Baca Juga: Sejarah Thomas & Uber Cup, Salah Satu Kompetisi Bulu Tangkis Paling Bergengsi
Di partai terakhir Group A Thomas Cup 2020, ada dua anak-anak yang sangat heboh berteriak mendukung Indonesia di sepanjang pertandingan berlangsung.
Kedua anak tersebut bersama keluarganya datang memberikan dukungan langsung untuk skuad Garuda dengan atribut yang cukup lengkap.
Mereka membawa alat musik angklung sambil mengenakan semacam penutup kepala tradisional khas Indonesia.
Baca Juga: Perbedaan Bilangan, Angka, dan Nomor dan Contohnya Masing-Masing
Suporter Cilik Sukses Jadi Pusat Perhatian
Dua anak-anak tersebut tersorot kamera sangat bersemangat dan teriak-teriak menyanyikan yel-yel penyemangat bagi Skuad Garuda.
Alhasil, mereka pun mencuri perhatian dari para pemain Tanah Air dan juga Federasi Bulutangkis Dunia (BWF).
Sekadar informasi, ternyata anak-anak itu datang jauh-jauh dari Jerman ke Denmark.
Pebulu tangkis andalan Indonesia, Kak Fajar Alfian, turut berkomentar atas kehadiran anak-anak tersebut.
"Buat adik-adik orang Indonesia yang keren jadi supporter tadi, terima kasih banyak teriakan semangatnya. Jauh-jauh dari Jerman ke Denmark buat nonton kita," ucap Kak Fajar.
Baca Juga: Daftar Juara Piala Uber Terbanyak: Indonesia di Peringkat Ketiga
Suporter Cilik Sukses Jadi Pusat Perhatian
Enggak sampai disitu, anak-anak ini juga mendapatkan perhatian dari BWF.
Foto mereka pun terpampang saat mendukung Indonesia di Ceres Arena diunggah ke akun resmi Instagram BWF.