Find Us On Social Media :

Ketahui Sejak Dini, Ternyata Ini 4 Penyebab Diabetes yang Bisa Dialami Oleh Anak-Anak

Ketahui, Inilah Penyebab Diabetes yang Bisa Dialami Anak-anak

 

GridKids.id - Kids, perlu kamu ketahui bahwa diabetes merupakan salah satu penyakit yang juga bisa dialami oleh anak-anak.

Yap, enggak memandang usia, diabetes ini disebabkan oleh kadar gula yang tinggi.

Selain itu, diabetes juga bisa jadi disebabkan oleh gangguan yang ada di dalam tubuh.

Baca Juga: Sering Bikin Gelisah, Namun Ini Manfaat Kopi untuk Tubuh, Salah Satunya Melindungi Diri dari Diabetes

Perlu diketahui juga bahwa gula darah yang normal akan meningkat sedikit setelah berusia 50 tahun.

Apalagi pada orang yang jarang melakukan aktivitas fisik dan berolahraga.

Yuk, langsung saja kita simak beberapa penyebab diabetes di bawah ini!

1. Makanan

Salah satu penyebab diabetes terjadi pada makanan, Kids.

Jika kita sering mengonsumsi makanan yang enggak sehat yang mengandung lemak tinggi atau kadar manis dari gula maka bisa menyebabkan penyakit diabetes.

Makanya, kita harus selalu menjaga pola makanan yang baik dan sehat agar kadar gulanya tetap stabil.

Baca Juga: Nasi Putih Sering Dikambing Hitamkan Sebagai Penyebab Diabetes, Ini Cara Aman Memakannya

 2. Obesitas

Kelebihan berat badan memang banyak mempengaruhi kesehatan.

Diabetes juga bisa disebabkan oleh kelebihan berat badan atau obesitas.

Memiliki berat badan yang besar kemungkinan bisa mengalamai penyakit diabetes.

Oleh karena itu, kita harus selalu menjaga berat badan kita agar tetap ideal dan sehat.

3. Genetik

Genetik juga salah satu faktor penyebab diabetes. Kamu harus mengetahui riwayat penyakit keluarga kamu yang juga mengalami diabetes.

Karena faktor genetik dari keluarga yang menderita diabetes kemungkinan akan kamu alami juga jika kamu enggak menjaga kesehatan dan kadar gula darah.

Baca Juga: Kualitas Tidur yang Buruk Bisa Berisiko Diabetes, Lalu Benarkah Kita Harus Tidur Maksimal 8 Jam Per Hari?

4. Usia

Usia menjadi salah satu faktor penyebab diabetes juga, Kids.

Diabetes bisa muncul pada usia berapapun tapi penyakit ini banyak dialami oleh anak-anak berumur 4 - 7 tahun dan 10 - 14 tahun.

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik dihttps://www.gridstore.id