Manfaat Gotong Royong
1. Meringankan beban pekerjaan
Manfaat gotong royong yang sangat terasa ialah pekerjaan akan lebih ringan karena dikerjakan bersama-sama, Kids.
Selain itu, gotong royong juga membuat pekerjaan lebih ringan jika dikerjakan bersama-sama sehingga lebih cepat selesai.
Baca Juga: Ide Pokok Bacaan Gotong Royong Modal Dasar Pembangunan, Kelas 5 Tema 1
2. Menumbuhkan rasa persatuan dan kesatuan
Manfaat gotong royong selanjutnya ialah menumbuhkan rasa persatuan dan kesatuan di dalam masyakarat.
Ini karena, gotong royong merupakan bagian dari tradisi di berbagai daerah di Indonesia dan hal ini akan memunculkan rasa kebersamaan.
Jika rasa kebersamaan yang sudah terbangun maka akan memupuk rasa persatuan dan kesatuan sebagai bangsa yang berbeda-beda suku, hingga ras.
3. Hubungan sosial lebih baik
Manfaat gotong royong selanjutnya ialah hubungan sosial antar masyakarat menjadi lebih baik.
Saat melakukan gotong royong, kita akan saling berkomunikasi dan bekerjasama untuk menyelesaikan suatu hal.
Hubungan sosial pun akan menjadi lebih baik dan harmonis.