GridKids.id - Chelsea berhasil keluar sebagai jawara Benua Biru usai merebut trofi UEFA Super Cup 2021 atas Villareal.
Kedua tim bermain imbang 1-1 di waktu normal dan tambahan extratime sehingga pertandingan harus berlanjut ke babak adu penalti.
Terdapat fakta menarik mengenai Chelsea yang berhasil keluar sebagai juara UEFA Super Cup 2021.
Baca Juga: UEFA Super Cup: Hanya Bermain di Babak Adu Penalti, Kepa Jadi Pahlawan Kemenangan Chelsea
The Blues sukses membekuk Villarreal di babak adu penalti dengan skor tipis 6-5.
Kepa Arrizabalaga tampil sebagai pahlawan kemenangan Chelsea dengan menahan dua penendang dari Villareal.
Lalu, apa sajakah fakta menarik Chelsea sebagai juara UEFa Super Cup 2021? Berikut ini ulasannya!
Fakta Menarik Chelsea Juara UEFA Super Cup 2021
1. Rekor Thomas Tuchel Berlanjut
Thomas Tuchel adalah seorang pelatih sepak bola berpaspor Jerman yang saat ini menangani Kai Havertz dkk.
Mantan pelatih Paris Saint-Germain (PSG) ini enggak pernah kalah menghadapi klub LaLiga alias tim asal Spanyol.
Catatan gemilang ini tercatat sejak dirinya melatih Borussia Dortmund.
Sejauh ini, Tuchel telah mencatat 4 kali kemenangan dan imbang 5 kali ketika menghadapi tim dari LaLiga.
Baca Juga: 4 Alasan Jorginho Bisa Kalahkan Lionel Messi dalam Persaingan Ballon d'Or 2021, Akankah Terjadi?
2. Pelatih Jerman Berjaya di Eropa
Dalam tiga kali secara beruntun, gelaran ajang UEFA Super Cup selalu dimenangkan oleh pelatih asal Jerman.
Mereka adalah Jurgen Klopp (Liverpool) pada 2019, Hansi Flick (Bayern Munchen) pada 2020 dan saat ini Thomas Tuchel bersama Chelsea di tahun 2021.
Fakta Menarik Chelsea Juara UEFA Super Cup 2021
3. Hentikan Mimpi Buruk Adu Pelanti
The Blues Chelsea kurang beruntung ketika pertandingan memasuki babak adu penalti di ajang kompetisi Eropa.
Catatan sebelumnya, Chelsea sudah menelan kekalahan 3 dari 4 kali laga final laga yang harus ditentukan melalui tos-tosan.
Terakhir, mereka harus mengakui keunggulan dari Liverpool di UEFA Super Cup edisi 2019.
The Blues tumbang 4-5 dari Liverpool lewat adu tendangan penalti.
Baca Juga: Lukaku Pulang ke Stamford Bridge, Chelsea Calon Kuat Juara Premier League?
4. Adu Penalti Langka di UEFA Super Cup
Chelsea menang adu penalti atas Villareal dengan skor akhir 6-5.
Tercatat, hanya ada tiga laga 3 dari 47 pertandingan UEFA Super Cup yang berakhir dengan babak tos-tosan alias adu penalti.
Selain Chelsea, ada Bayern Munchen (2013) dan Liverpool (2019) yang menang lewat adu penalti.
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.