Find Us On Social Media :

Sering Dianggap Sepele, Begini Cara Berkirim Pesan Singkat yang Baik

Berkirim pesan di masa seperti sekarang memainkan peran yang penting dalam interaksi secara daring. Etika perlu menjadi perhatian agar komunikasi berjalan baik.

Mengucapkan Salam Pembuka

Ketika menghubungi seseorang lebih dulu, perlu untuk mengucapkan salam pembuka.

Ini sebagai bentuk menghormati orang yang kamu ajak berkomunikasi.

Dengan mengucap salam kamu akan memberikan kesan sopan di mata orang yang kamu hubungi. Ingat, kesan pertama selalu penting, lo!

Orang lebih suka membalas pesan seseorang yang diawali dengan sapaan atau salam pembuka.

Baca Juga: Cara Mengucapkan Selamat Malam dalam Bahasa Inggris Selain Good Night

Memperkenalkan Diri

Selain mengucapkan salam, jika kamu baru pernah menghubungi seseorang, kamu perlu mengenalkan diri lebih dulu. Enggak perlu menunggu ditanya, ya.

Dengan memperkenalkan diri, orang yang menerima pesanmu akan memberikan respons yang lebih baik dan menanyakan apa tujuanmu menghubunginya.