Kesalahan Kedua Timnas Belanda
Setelah De Ligt keluar dari lapangan hijau, Belanda bermain buruk dan langsung kebobolan dua gol.
Melihat sedikit ke belakang, De Ligt kemungkinan besar enggak akan diganjar kartu merah jika striker timnas Belanda, Donyell Malen, bisa menuntaskan peluang emasnya.
Momen ini terjadi pada menit ke-52, empat menit sebelum De Ligt mendapat kartu merah.
Alasannya, persentase Donyell Malen untuk mencetak gol pada menit ke-52 dapat terbilang cukup besar dan mencapai angka 90 persen.
Donyell Malen sudah berhadapan langsung dengan kiper timnas Ceko, Tomas Vaclik, setelah melewati dua pemain.
Ia pun gagal untuk mencetak gol setelah sang kiper bisa menebak gerakan Malen yang sedang berusaha melewatinya.
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.