GridKids.id - Sejak COVID-19 masuk Indonesia pada 2020, banyak yang membahas kayu putih dapat mengatasi gejala virus yang satu ini, Kids.
Biasanya, penggunaan kayu putih cuma dibaluri di badan saja. Namun sejak pandemi COVID-19, banyak yang juga mencampurkannya ke minuman.
Banyak yang memercayai kandungan dari minyak kayu putih ampuh mengatasi gejala COVID-19.
Baca Juga: Lebih Menular, Begini Cara Pencegahan COVID-19 Varian Delta, 3M Saja Enggak Cukup
Selain itu, dari orang biasa hingga selebritis Instagram menggunakan kayu putih yang dicampurkan dalam minuman.
Namun, beberapa ahli berpendapat kalau konsumsi minyak kayu putih adalah hal yang berbahaya.
Lalu, apa bahayanya mengonsumsi kayu putih menurut ahli?
Baca Juga: Mengenal Perbedaan Coding dan Programming, Ternyata Keduanya Tak Sama
Penjelasan ahli mengenai konsumsi kayu putih
Dilansir dari Kompas.com, hingga saat ini belum ada yang menyampaikan kayu putih ampuh mencegah COVID-19.
Selain itu, kayu putih merupakan produk kesehatan yang enggak disarankan untuk dikonsumsi.
Kayu putih sebaiknya digunakan untuk di luar atau dibalurkan ke tubuh.
Baca Juga: Bukan Cuma Batuk dan Demam, Ini Gejala Terbaru dari COVID-19 yang Mungkin Menyerang Tubuhmu
Mengonsumsi minyak kayu putih dapat memicu sakit maag.
Penggunaan kayu putih yang benar ialah dibalurkan ke tubuh, hal tersebut dimaksudkan untuk melancarkan pernapasan.
Oleh sebab itu, sebaiknya kamu menghindari mengonsumsi kayu putih untuk mencegah COVID-19, ya.
Selain itu, banyak yang menggunakan kayu putih untuk mengembalikan indra penciuman yang hilang karena COVID-19.
Hal tersebut enggak sepenuhnya benar dan bisa mengembalikan penciuman.
Bau kayu putih yang tajam dapat dimanfaatkan untuk mengembalikan hidung yang tersumbat atau penciuman yang hilang.
Baca Juga: Bukan Hanya Gejala COVID-19, Ternyata Ini Penyebab Lain Hidung Kehilangan Indra Penciuman
Namun, ada beberapa orang yang enggak berhasil dengan cara ini.
Nah, itu tadi penjelasan mengenai bahayanya mengonsumsi kayu putih yang menimbulkan dampak buruk bagi tubuh.
Sebaiknya kamu menghindari hal tersebut agar lebih aman dan nyaman.
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.