Jembatan Kebijaksanaan
Enggak tanggung-tanggung, Ibu Meng membangun sebuah jembatan penyeberangan di depan sekolah anaknya.
Jembatan itu ia bangun dengan uangnya sendiri untuk memastikan anak-anak sekolah bisa menyeberang jalan dengan aman.
Total biaya pembangunanannya enggak sedikit, lo, yaitu mencapai lebih dari 1 juta yuan atau sekitar Rp 2,1 miliar.
Pembangunan tersebut sudah disetujui oleh pihak pembangunan setempat.
Ibu Meng berharap kalau jembatan itu bisa membantu anak-anak dan staf pengajar di sekolah tetap aman, sehingga anak-anak nyaman dalam mendapatkan pendidikan.
Jembatan itu diberi nama "Jembatan Kebijaksanaan", Kids. Harapannya, siswa yang menyeberangi jembatan akan jadi lebih bijak.
Kisah ini mendapatkan banyak perhatian di Tiongkok. Ibu Meng pun mendapat banyak pujian.
Terlebih dengan biaya yang besar, seharusnya Ibu Meng bisa menggunakannya untuk kepentingan pribadi seperti membeli apartemen.
Namun, ibu baik hati itu justru menggunakannya untuk kepentingan orang banyak.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id.