GridKids.id - Rice cooker salah satu peralatan dapur yang banyak dibutuhkan orang-orang.
Rice cooker pertama kali ditemukan oleh Jepang pada 1923.
Di Jepang harga rice cooker cukup mahal, ini karena fitur canggihnya.
Beberapa fitus canggihnya seperti bisa mengukus makanan, memasak pasta, memasak telur rebus dan mampu mengukus daging.
Saking canggihnya, penanak nasi ini mempunyai harga yang tinggi dibandingkan negara lainnya.
Harga rice cooker di Jepang berkisar dari 8.000 yen Jepang sampai 89.000 yen Jepang.
Jika dirupiahkan setara dengan Rp 1.056.080 sampai Rp 11 juta-an.
Lalu apa yang membedakan rice cooker Jepang dengan negara lainnya?
Baca Juga: Bukan Salah Rice Cooker, Ini Penyebab Nasi Kering dan Cepat Basi, Sayang Jika Terbuang Sia-Sia
Fitur Rice Cooker Jepang
1. Fitur memasak khusus
Fitur memasak ini depat memasak nasi sesuai dengan berasnya, seperti, nasi putih, beras merah, dan nasi campur.
Rice cooker memiliki pengaturan waktu dan sensor termal untuk mengatur dan memantau suhu saat beras dimasak.
Terdapat pula mikro cip yang berfungsi untuk mengeluarkan hangat secara otomatis ketika proses masak berakhir dan memiliki siklus pemanasan yang terus berulang.
2. Fitur pemilihan
Fitur tersebut berguna untuk memilih tingkat kematangan beras.
3. Fitur tanpa uap
Saat nasi hampir selesai dimasak, penanak nasi akan menghasilkan banyak uap. Dengan fitur tersebut uap dan bau enggak akan menguap keluar.
4. Fitur pembuatan
Fitur yang bisa membantu untuk memanggang roti atau mengukus kue.
Baca Juga: Resep Nasi Goreng Ikan Asin, Mudah Dibuat dan Cocok untuk Dijadikan Menu Sarapan
5. Fitur eco
Fitur tersebut menghemat penggunaan listrik pada rice cooker.
6. Fitur tautan ponsel
Ada aplikasi khusus yang dapat diuduh di ponsel. Kemudian pengguna bisa memasukkan resep favorit dari aplikasi tersebut ke penanak nasi.
Fitur tersebut kemudian akan membuat penanak nasi menentukan cara masak terbaik dari resep.
7. Fitur synchro - cooking
Fitur tersebut membantu pengguna untuk mengukus bahan - bahan di keranjang uap, serta memasak nasi secara bersamaan sekaligus.
8. Fitur IH (Induction Heating)
Fitur tersebut dilengkapi dengan gaya elektro magnetik yang membuat panas beredar ke seluruh bagian panci secara merata saat proses masak berlangsung.
Panci yang sudah panas akan mengukus nasi yang ada di dalamnya, sehingga rasa nasi menjadi sedikit manis dan lembut.
Baca Juga: Trik Mudah Membuat Nasi Pulen tapi Enggak Lembek, Tanpa Alat Khusus
(Penulis: Desy Kristi Yanti)
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik dihttps://www.gridstore.id.