GridKids.id - Penduduk Jepang percaya golongan darah bisa menunjukkan kepribadian seseorang.
Enggak hanya itu aja, berdasarkan golongan darah kita juga dapat menentukan cara diet dan kesehatan kita.
Nah, Kids, apa golongan darah kamu, nih?
Kali ini GridKids akan membahas golongan darah A, nih.
Hampir mirip dengan golongan darah O, golongan darah juga cukup banyak dimiliki orang Indonesia.
Bahkan sebanyak 25 persen orang Indonesia bergolongan darah A.
Nah, mau tahu apa saja fakta menarik tentang golongan darah A? Yuk, cari tahu!
Sebelumnya, golongan darah A memiliki beberapa karakteristik.
- Keras kepala
- Sungguh-sungguh
- Bertanggung jawab
- Sabar
- Pendiam
- Bijaksana
- Kreatif.
Nah, apalagi fakta menarik dari golongan darah A, ya? Yuk, cari tahu bersama dalam video ini!