GridKids.id - Saat ingin menanam tanaman namun enggak memiliki lahan luas, kita bisa menggunakan tanaman gantung, Kids.
Yap, tanaman gantung merupakan solusi bagi kamu yang suka menanam tetapi pekarangan rumah enggak terlalu besar.
Tanaman gantung akan membuat suasana rumah lebih menarik dan berbeda ketika ditata dengan apik.
Perawatan yang mudah juga membuat sejumlah tanaman gantung menjadi favorit banyak orang untuk dikoleksi.
Baca Juga: Tanaman Banyak Dimakan Siput dan Bekicot? Ini Cara Mudah Mengatasi Hama Siput dan Bekicot
O iya, selain diletakkan di luar ruangan, kamu juga bisa meletakkan tanaman gantung di dalam rumah, lo.
Beberapa jenis tanaman gantung diketahui bisa memurnikan udara dalam ruang, Kids.
Apa saja tanaman gantung yang cocok untuk kondisi suhu ruang, ya? Yuk, kita cari tahu.
1. Pakis Boston
Tanaman ini masih satu keluarga dengan tanaman paku, Kids.
Pakis boston merupakan tanaman yang mudah perawatannya.
O iya, yanaman ini bisa hidup di dalam atau luar ruangan.
Pakis boston menyukai kondisi tanah lembap dan enggak langsung terpapar matahari sehingga cocok diletakan di ruangan seperti kamar mandi yang kondisinya cukup lembap.
Baca Juga: Masih Jarang Dilakukan, Ternyata Ini Manfaat Meletakkan Arang di Pot Tanaman Hias
2. Ivy
Sama seperti pakis, tanaman ini sangat mudah dirawat di dalam ruangan.
Tanaman yang menjalar ini hanya memerlukan sedikit cahaya dan konsumsi air, Kids.
Bukan hanya dalam ruangan saja, tanaman ini bisa diletakkan di luar karena dapat bertahan suhu yang berubah-ubah.
3. Kaktus Mistletoe
Tanaman yang tumbuh merambat ini masih satu keluarga dengan kaktus, Kids.
Kaktus satu ini dapat hidup dalam ruangan yang minim cahaya sekalipun.
Meski dapat hidup minim cahaya, tanaman ini juga tetap memerlukan cahaya matahari tapi enggak terlalu banyak.
Baca Juga: Bisa Menyerap Debu, 4 Jenis Tanaman Pembersih Udara Ini Cocok Diletakkan di Dalam Rumah
4. Kaktus Tulang Ikan
Tanaman kaktus ini dapat tumbuh di mana saja karena mudah menyesuaikan.
Hampir sama dengan kaktus yang lain, tanaman ini juga sangat mudah perawatannya dan cocok untuk diletakkan di dalam ruangan.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik dihttps://www.gridstore.id