Find Us On Social Media :

7 Tempat Misterius dan Terlarang yang Enggak Boleh Dimasuki Sembarang Orang, Salah Satunya Fukushima Jepang

Gudang benih Svalbard Global, Norwegia

GridKids.id - Dunia yang kita tinggali sangat besar dan luar, Kids.

Apa kamu tahu? ternyata ada beberapa tempat yang misterius yang enggak bisa dimasuki oleh sembarang orang.

Bukan karena hal mistis, tapi karena ada kejadian yang kurang menyenangkan pada masa lampau.

Salah satunya adalah pulau Roanoke, Carolina Utara.

Kisah ini terjadi pada tahun 1587. Berawal dari sekelompok orang Inggris yang menetap dan membangun sebuah koloni baru yang dipimpin oleh Kapten Jhon White.

Sang kapten kembali ke Inggris untuk membeli perbekalan dan meninggalkan kelompoknya di tempat tersebut.

Namun sepulangnya dari Inggris, ia terkejut karena menemukan tempat itu dalam keadaan runtuh dan enggak ada jejak keluarganya atau salah satu koloni lainnya.

Lalu, ia menemukan sebuah ukiran di pohon yang bertuliskan kata "Croatoan."

Sampai hari ini, belum diketahui apa arti tulisan tersebut. Sampai sekarang, misteri tersebut belum terpecahkan.

Kira-kira tempat misteri apa lagi, ya, yang ada di dunia ini? cari tahu jawabannya lewat video ini, ya! 

 Baca Juga: Apa Itu Introvert dan Ekstrovert? Ini Penjelasan dan Perbedaannya

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik dihttps://www.gridstore.id.