Find Us On Social Media :

Tips Membangun Kedekatan Ayah dan Anak Laki-Laki, Bukan Cuma Bermain Bola #AyahSiap

Cara membangun kedekatan ayah dan anak laki-laki

Kegiatan di Luar Ruangan

Ayah bisa membangun kedekatan dengan anak laki-laki dengan mengajaknya melakukan aktivitas di luar ruangan, seperti berolahraga dan bertualang.

Perhatikan apa saja jenis olahraga atau aktivitas yang disukai anak, kemudian cari celah supaya bisa masuk.

Kalau anak menyukai sepak bola, sementara ayah ada penggemar basket, cobalah untuk memilih jenis olahraga yang sama-sama bisa dinikmati seperti berlari atau bersepeda. 

Memberi Kejutan

Jarak yang ada antara ayah dan anak laki-laki bisa saja muncul karena kesibukan masing-masing.

Nah, saat memiliki waktu luang, cobalah untuk memberi kejutan pada anak.

Misalnya, saat ayah tidak punya banyak pekerjaan dan anak tidak dalam masa ujian, jemput ia di sekolah kemudian ajak menonton pertandingan olahraga atau sekadar menghabiskan waktu bersama. 

Baca Juga: Berbeda dengan Ayah Generasi Sebelumnya, Apa Itu Ayah Milenial? #AyahSIAP