Find Us On Social Media :

Kacamata Sering Berembun saat Pakai Masker? Enggak Perlu Repot, Cara Sederhana Ini Ampuh untuk Mengatasinya

Cegah Kacamata Berembun saat Pakai Masker

Sabun dan Air

Dilansir dari IFLScience, trik ini dipaparkan oleh dua dokter bedah dalam laporan mereka yang dipublikasikan di Annals of the Royal College of Surgeons of England pada 2011.

Laporan tersebut membahas bagaimana para dokter bisa mencegah kacamata mereka berembun saat memakai masker cuma dengan sabun dan air.

Mereka menulis, tepat sebelum memakai masker, cuci kacamata dengan air bersabun dan kebaskan kelebihannya.

Biarkan kacamata kering dengan sendirinya atau gunakan tisu untuk mengeringkan sebelum memakainya kembali.

Nah, sekarang lensa kacamata enggak akan berembun saat dipakai. Kamu pun enggak perlu sering-sering melepas kacamata untuk membersihkannya.

Lalu, bagaimana cara sederhana hal ini bisa membuat kacamata enggak lagi berembun, ya?

Baca Juga: Terlanjur Punya Masker yang Kurang Efektif Cegah COVID-19? Jangan Khawatir, Begini Cara Mengatasinya