Find Us On Social Media :

Enggak Cuma dari Minuman, 5 Buah Ini Juga Bisa Bantu Tubuh Tetap Terhidrasi

Buah yang Kaya Air

GridKids.id - Kids, kamu pasti sudah sering mendengar tentang anjuran mengonsumsi air mineral 8 gelas atau 2 liter setiap harinya.

Bukan tanpa alasan, hal ini dilakukan untuk mencukupi kebutuhan cairan pada tubuh.

Tubuh seseorang rata-rata akan mengeluarkan cairan sekitar 2.500 cc atau setara 8-10 gelas per hari.

Cairan itu bisa dikeluarkan lewat urine, napas, keringat, dan proses sisa metabolisme lainnya atau ekskresi.

Namun ternyata, asupan cairan enggak cuma bisa diperoleh dari minuman atau air putih, lo.

Asupan cairan bisa juga berasal dari makanan, seperti sayuran atau buah-buahan.

Nah, melansir Kompas.com, inilah beragam buah kaya air yang bisa membantu tubuh tetap terhidrasi.

Baca Juga: Jika Menemukan Tanda Ini pada Semangka, Jangan Dikonsumsi karena Bisa Gawat

1. Semangka

Tahu enggak? Semangka adalah salah satu makanan paling menghidrasi. Kandungan air dalam buah ini bahkan mencapai 92 persen.

Oh iya, enggak cuma air yang bisa didapatkan tubuh saat mengonsumsi semangka. Buah ini juga kaya serat dan beberapa nutrisi penting bagi tubuh, termasuk vitamin C, vitamin A dan magnesium.

Selain itu, karena kandungan airnya yang tinggi, semangka punya kepadatan kalori yang sangat rendah.

Itu berarti porsi semangka yang relatif besar mengandung sangat sedikit kalori.

Hal ini bisa membantu menurunkan berat badan dengan meningkatkan rasa kenyang dan mengurangi nafsu makan.

 

2. Stroberi

Enggak jauh beda dengan semangka, kandungan air dalam stroberi bisa mencapai 91 persen. Hal ini menjadikannya makanan yang sangat menghidrasi.

Karena sekitar 91 persen berat stroberi berasal dari air, memakannya bisa memberikan asupan air harian.

Selain itu, stroberi menyediakan banyak serat, antioksidan penangkal penyakit, vitamin dan mineral, termasuk vitamin C, folat, dan mangan yang baik untuk tubuh.

Makan stroberi secara teratur terbukti mengurangi peradangan, yang bisa membantu melindungi tubuh dari penyakit jantung, diabetes, Alzheimer, dan berbagai jenis kanker. 

Baca Juga: Enggak Cuma dari Minuman, 5 Buah Ini Juga Bisa Bantu Tubuh Tetap Terhidrasi

3. Blewah

Kandungan air dalam buah blewah bisa mencapai 90 persen, Kids.

Blewah juga menawarkan kandungan serat yang bisa bekerja bersama dengan air untuk meningkatkan rasa kenyang dan mengurangi nafsu makan.

Selain itu, blewah kaya akan vitamin A yang bisa meningkatkan kesehatan kekebalan dengan melindungi tubuh dari infeksi.

4. Buah Persik

Kandungan air dalam buah persik bisa mencapai 89 persen.

Enggak cuma air, buah ini juga mengandung beberapa vitamin dan mineral penting, seperti vitamin A, vitamin C, vitamin B, dan kalium.

Selain itu, makan buah persik dengan kulitnya juga bisa berkontribusi pada penyediaan antioksidan seperti asam klorogenat untuk melawan beragam penyakit.

Kandungan air dan serat buah persik membuat buah ini mengenyangkan dan rendah kalori.

Baca Juga: Efek Enggak Minum Air Putih 8 Gelas Per Hari, Hati-Hati 9 Bahaya Ini Mengintai

 

5. Jeruk

Kandungan air dalam jeruk bisa mencapai 88 persen, Kids.

Selain itu, jeruk juga mengandung serat dan beberapa nutrisi penting lain, termasuk vitamin C dan kalium yang bisa meningkatkan fungsi kekebalan sampai kesehatan jantung.

Air dan serat dalam jeruk juga bisa meningkatkan perasaan kenyang yang membantu menjaga nafsu makan.

Jeruk bahkan kaya akan antioksidan penangkal penyakit, termasuk flavonoid yang bisa mencegah kerusakan sel dengan mengurangi peradangan.

Selain itu, makan buah jeruk secara teratur bisa melindungi tubuh dari batu ginjal.

Baca Juga: Sering Lupa Minum Air Putih? 5 Dampak Tubuh yang Kekurangan Cairan Ini Sebaiknya Enggak Lagi Diabaikan

 

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik dihttps://www.gridstore.id.