Find Us On Social Media :

Apa Itu Virus? Inilah Pengertian dan Perbedaannya dengan Bakteri

Apa Itu Virus Inilah Pengertian dan Perbedaannya dengan Bakteri?

GridKids.id - Kids, tahukah kamu apa itu virus

Virus adalah organisme super kecil (mikroskopik) yang cenderung bersifat parasit.

Lalu, apa bedanya virus dengan bakteri, ya?

Virus

Sel-sel pada tubuh manusia bisa terganggu oleh adanya infeksi karena mikroorganisme yang disebut virus.

Nah, tipe sel yang terinfeksi dan tipe virus yang menginfeksi ini akan menyebabkan penyakit dan gejala yang berbeda-beda juga. 

Hampir semua ekosistem di dunia ini mengandung virus, lo. Saking banyaknya, virus dianggap sebagai organisme yang paling banyak di planet bumi.

Virus bisa menginfeksi makhluk hidup. Mulai dari manusia, hewan, tumbuhan, jamur, bahkan bakteri.

Infeksi virus itu banyak menimbulkan akibat yang fatal untuk makhluk yang diinfeksinya.

Virus juga enggak bisa memperbanyak diri tanpa menumpangi organisme lain. Oleh karena itu, virus merupakan organisme yang bersifat parasit atau merugikan.

Yup! Virus membutuhkan inang untuk bertahan hidup.

Virus harus menemukan inang untuk bereproduksi, termasuk melalui sel tubuh manusia. Tanpa menumpang ke tubuh inangnya, ia enggak bisa mereplikasi atau memperbanyak diri.

Beberapa virus bahkan bisa membunuh sel inangnya untuk berkembang biak, lo.

Dan virus enggak menemukan inangnya, ia enggak bisa hidup dalam waktu lama.

Nah, kalah seseorang terinfeksi virus, dokter biasanya memberikan obat antivirus untuk melawannya.

Selain itu, yang menjadi kunci utama untuk bertahan melawan paparan virus adalah dengan memperkuat ketahanan dan imun tubuh.

Baca Juga: Tumbuhkan Secercah Harapan, Dua Kandidat Vaksin Virus Corona Tunjukkan Hasil Menjanjikan