GridKids.id - Kids, siapa yang pernah makan pastel?
Apa kamu tahu? Ternyata di Makassar juga ada makanan yang mirip dengan pastel, namun namanya adalah Jalangkote.
Jalangkote ini adalah salah satu jajanan yang berasal dari Kota Makassar, makanan ini juga masuk dalam daftar 10 ikon kuliner tradisional khas Makassar, lho.
Enggak cuma bentuknya yang unik, nama dan arti dari makanan ini juga unik.
Jalangkote berasal dari kata 'jalang' yang artinya adalah jalan, dan 'kote' yang artinya adalah berkotek-kotek atau teriak.
Nama ini berhubungan dengan cara menjual makanan ini, Kids.
Dulunya, jalangkote dijual dengan cara berkeliling, dari rumah ke rumah oleh seorang anak kecil dengan berjalan kaki.
Unikkan, Kids? nah, seperti apa makanan ini, ya?
Yuk kita lihat dalam video berikut ini!
Baca Juga: Enggak Perlu Pakai Oven, Inilah Cara Mudah Membuat Cheese Cake di Rumah
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di www.gridstore.id.