Find Us On Social Media :

Tegas Pada Timnas Indonesia, Shin Tae-yong: Kalian Ini Mengoper Bola Saja Tidak Bisa! Anak SD Saja Bisa

Shin Tae Yong, pelatih Timnas Indonesia yang sangat disiplin.

GridKids.id - Nampaknya pelatih Shin Tae-yong sudah mulai menunjukkan ketegasannya, Kids.

Ketegasan tersebut terlihat ketika pemain timnas Indonesia menjalani hari keempat pemusatan latihan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Selasa (18/2/2020).

Shin Tae-yong memang terkenal disiplin, pada sesi latihan kemarin pun ia mulai menunjukkan karakternya sebagai pelatih yang disiplin dan tegas.

Ketika para pemain timnas pun melakukan kesalahan, ia enggak segan untuk berkomentar "pedas".

Melihat pemain timnas melakukan kesalahan saat passing, ia pun mengatakan pemain timnas Indonesia enggak lebih baik dari anak sekolah dasar (SD).

Pasalnya, pada latihan saat itu, kualitas passing para pemain tim nasional terlihat masih jauh dari sempurna.

Bola sering kali enggak meluncur tepat ke kaki para pemain, bahkan terkadang mengarah enggak menentu.

Semua itu diamati saksama oleh Shin, makanya ia enggak segan berkomentar pedas.

Baca Juga: Pelatih Timnas Indonesia Disorot Media Thailand, Sebut Masuki Era Baru di Bawah Arahan Shin Tae Yong

Latihan tersebut diawali dengan melakukan sentuhan kombinasi satu-dua. Pemain harus melakukannya bergantian dan terus berpindah tempat. 

Ternyata latihan tersebut masih kurang baik, masih ada pemain yang operannya semrawut.

Bahkan dalam mengontrol bola pun mereka masih kurang "lengket", sehingga ada beberapa pemain yang mencoba menahan bola karena takut kontrolnya kurang baik.

Hal itu membuat aliran bola justru melambat. Padahal, Shin meminta bola dioper cepat. 

Karena hal tersebut, Shin Tae-yong pun menghentikan latihan sejenak. Sebagai pelatih ia memberikan koreksi agar para pemain bisa memaksimalkan sesi latihan ini.

Dibantu penerjemanya, Jeong Seok-seo, Shin memberikan komentar pedas "Kalian ini mengoper (bola) saja tidak bisa. Anak sekolah dasar saja bisa passing seperti ini," kata Shin Tae-yong.

"Kalian ini, kan, pemain timnas. Apa tidak malu dengan predikat ini?" ujar mantan pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu.

Sementara itu pelatih fisik timnas Indonesia, Lee Jae-hong, juga enggak jarang meneriaki para pemain agar enggak mengendurkan intensitas kecepatan aliran bola.

Beberapa kali ia berkata "Oper keras… oper keras…. Jangan menahan bola. Jangan kurangi intensitas kecepatan. Latihan adalah simulasi pertandingan. Kalau kalian terbiasa menahan bola, ini akan terbawa dalam pertandingan".

Shin Tae-yong yang pada awalnya tampak tenang, akhirnya terus memutari pemain dari satu kelompok ke kelompok lain.

Sebagai pelatih Shin Tae-yong sangat detil melihat pergerakan para pemain

Ia pun sempat menghentikan sejenak latihan karena para pemain enggak menunjukkan perubahan kualitas dalam 5 hingga 10 menit latihan berlangsung.

 

Shin Tae-yong mengatakan enggak senang dengan operan yang dilakukan para pemain.

Bahkan Shin Tae-yong pun meminta para pemain untuk serius dalam berlatih.

"Saya minta kalian fokus. Lakukan setiap gerakan dengan benar. Passing yang tepat dan bagus kepada rekan-rekan," ujarnya dengan nada meninggi.

Dibalik itu semua, Shin Tae-yong pasti mengharapkan yang terbaik untuk timnas Indonesia.

Baca Juga: Pergerakan Shin Tae-yong Membangun Timnas Indonesia Menjadi Sorotan Media Asing, Apa yang Dilakukannya?